logo payakumbuh made by me.png

Written by Super User on . Hits: 129

OPENING MEETING ZONA INTEGRITAS

PADA PENGADILAN AGAMA PAYAKUMBUH KELAS IB

 13.a.2024

Payakumbuh, (12/02/2024), Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB melaksanakan Opening Meeting Pembangunan Zona Integritas. Acara dipimpin langsung oleh Nongliasma, S.Ag.,M.H.,Ketua Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB, didampingi oleh Taufik, S.H.I.,M.A. selaku Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas dan dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB. Acara dilaksanakan di ruang sidang utama.

Dalam sambutannya, Ketua menyampaikan bahwa marilah kita  seluruh aparatur Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB menyambut dan mempersiapkan dengan baik penilaian Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Terkait dengan pemenuhan dokumen dan eviden, tim diminta untuk mulai mempersiapkan dari sekarang dan meng-upload ke PMPZI, hal ini dilaksanakan agar tidak tergesa-gesa pada batas akhir waktu peng-upload-an dokumen. Disamping itu, Ketua menekankan Pembangunan Zona Integritas bukanlah hanya sekedar pemenuhan dokumen dan eviden tetapi bagaimana kita merubah pola pikir dan budaya kerja kearah yang lebih baik. Seluruh aparatur Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB ditekankan jangan terlibat dengan tindakan dan perilaku yang mengarah kepada praktek korupsi, kolusi dan nepotisme.

Ketua juga memberi arahan khusus kepada Petugas PTSP sebagai front liner Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB untuk meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan dengan menerapkan 7S (senyum, salam, sapa, sopan, santun, semangat dan solutif).

Selanjutnya Taufik,S.H.I.,M.A., selaku Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas menyampaikan bahwa Zona Integritas bukanlah suatu hal baru, sudah lama dilaksanakan, oleh sebab itu sebagai aparatur Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB dituntut untuk ikut aktif terlibat dalam pembangunan Zona Integritas tahun 2024. Pembangunan Zona Integritas bukan hanya peran serta pimpinan dan kalangan tertentu saja tetapi seluruh lini harus bergerak dan bertekat untuk mensukseskan Pembangunan Zona Integritas. Keberhasilan Pembangunan Zona Integritas pada suatu instansi akan terlihat pada perubahan pola pikir dan budaya kerja aparatur tersebut sebagaimana yang dijelaskan oleh Ketua Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB dalam sambutannya.

Disamping itu Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas juga menyampaikan bahwa penggunaan website dan media sosial (youtube, facebook, instagram dan twitter) berperan sangat penting sebagai keterbukaan informasi publik Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB. Di zaman teknologi ini, seseorang yang membutuhkan informasi atau ingin mengetahui kegiatan Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB, cukup hanya melihat berita di website dan media sosial saja tidak perlu datang langsung ke Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB. Oleh sebab itu tim IT harus meng-update informasi dan berita seputar Pengadilan Agama Payakumbuh Kelas IB setiap hari.

Tim IT PA. Pyk.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Payakumbuh

Jl. Soekarno Hatta No. 214 

Kota Payakumbuh 

Sumatera Barat

Telp: 0752-92603 
Fax: 0752-7970992 

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. 

 instagram  pa.payakumbuh
 icons8 facebook 48  pengadilan agama payakumbuh
 icons8 youtube 48  pengadilan agama payakumbuh
Tim IT Pengadilan Agama Payakumbuh @ 2021